, ,

Seleksi Beasiswa Hafiz Al-qur’an Gelombang 3 untuk Angkatan 2020

Assalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.

Berdasarkan Peraturan Rektor No : 31/PR/Rek/XII/2012 tentang Beasiswa Hafiz Al-Qur’an Universitas Islam Indonesia, dengan ini kami informasikan tentang penyelenggaraan seleksi beasiswa Hafiz Al-Qur’an Gelombang 3 Tahun 2020.

PERSYARATAN UMUM

  1. Pemohon adalah mahasiswa aktif Universitas Islam Indonesia;
  2. Mahasiswa yang berhak mendaftar berasal dari program studi :
    • Manajemen,
    • Ekonomi Islam,
    • Rekayasa Tekstil,
    • Teknik Elektro,
    • Teknik Industri,
    • Teknik Kimia,
    • Teknik Lingkungan,
    • Teknik Mesin,
    • D3 Akuntansi,
    • D3 Manajemen,
    • D3 Perbankan dan Keuangan, dan
    • D3 Analisis Kimia;
  3. Mahasiswa yang hafal Al-Qur’an minimal 15 juz;
  4. Tidak berstatus sebagai penerima beasiswa lain;
  5. Lulus seleksi yang dilakukan oleh Tim Penguji Universitas Islam Indonesia.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

  1. Formulir asesmen diri yang sudah diisi lengkap;
  2. Scan surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain (bermaterai);
  3. Scan kartu Mahasiswa (KTM) sebanyak 1 lembar;
  4. Scan Kartu Keluarga (KK) sebanyak 1 lembar;
  5. Syahadah atau surat keterangan yang tertulis jumlah hafalan atau sertifikat hafalan Al-Qur’an yang tertulis jumlah hafalan.

TATA CARA PENGAJUAN

  1. Mahasiswa wajib melakukan pendaftaran daring melalui tautan

    s.id/DaftarHafizUII2020
    (masuk menggunakan email UII).

  2. Mahasiswa melengkapi berkas-berkas persyaratan melalui tautan tersebut;
  3. Pendaftaran sekaligus pengumpulan berkas hanya dilayani secara daring.

KELENGKAPAN FORMULIR

Kelengkapan berkas pendaftaran dapat diunduh di

s.id/TemplateHafizUII

JADWAL SELEKSI

No. Keterangan Tanggal
1. Pendaftaran dan pengumpulan berkas secara daring 12-23 Oktober 2020
2. Pengumuman tahap 1 (seleksi berkas) 27 Oktober 2020
3. Tes Hafalan Al-Qur’an dan Wawancara Psikologis (seleksi tahap 2)

*dilakukan secara daring

2-3 November 2020
4. Pengumuman tahap 2 9 November 2020

Wassalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.