Mengenal Hukum Nun Sukun dan Tanwin dalam Ilmu Tajwid
Dalam membaca Al-Qur’an sudah diatur tata cara membacanya, mana yang dibaca pendek, panjang, tebal, atau halus ucapannya. Ilmu yang mempelajari bagaimana tata cara membaca Al-Qur’an dengan benar yaitu ilmu tajwid. Mempelajari ilmu tajwid untuk diterapkan dalam membaca Al-Qur’an adalah wajib, agar bacaan kita benar sesuai dengan ajaran Rasulullah SAW dan terhindar dari kesalahan pada bacaan yang menimbulkan perbedaan arti semestinya.
Hukum Nun Sukun dan Tanwin
- Idzhar Halqi
Apabaila ada nun sukun (mati) atau tanwin bertemu dengan salah satu huruf halqiyah (huruf yang keluar dari tenggorokan) yaitu: ع ,غ ,ح ,خ ,ﮬ ,ء. Cara bacanya: jelas tanpa ada dengung. - Idghom
idghom ada 2 macam yaitu:
- Idghom bi ghunnah
yaitu apabila nun sukun atau tanwin bertemu dengan salah satu huruf م , ن ,و , ي di lain kata. Cara bacanya dimasukan sambil bedengung selama satu alif atau 2 harokat. - Idghom bila ghunnah
Yaitu apabila nun sukun atau tanwin bertemu dengan salah satu huruf ل ,ر . Cara bacanya dimasukan tanpa berdengung.
- Iqlab
Yaitu apabila nun sukun atau tanwin bertemu dengan huruf ب cara bacanya nun sukun nya dirubah menjadi mim sukun dan berdengung selama 2 harokat beserta menyamarkan mim tersebut. - Ikhfa Yaitu apabila nun sukun atau tanwin bertemu dengan salah satu dari 15 huruf berikut: ت ,ث ,د ,ذ ,ز ,س ,ش ,ص ,ض ,ط ,ظ ,ف ,ق ,ك . Cara bacanya adalah dengan 2 harokat dan disamarkan bacaan nun-nya.
Penulis:
Rifki Baskara Kuncorojati S.Kom