Seleksi Beasiswa Unggulan UII Untuk Angkatan 2023 Tahun Akademik 2023/2024
Assalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.
Direktorat Pembinaan Kemahasiswaan (DPK) Universitas Islam Indonesia membuka kesempatan kepada mahasiswa program Sarjana di UII untuk dapat mengikuti seleksi beasiswa. Dengan ini diinformasikan tentang penyelenggaraan seleksi Beasiswa Unggulan UII Tahun Akademik 2023/2024 untuk Angkatan 2023.
PERSYARATAN UMUM
Persyaratan yang harus dipenuhi untuk mengajukan Beasiswa Unggulan UII untuk angkatan 2023 TA. 2023/2024 sebagai berikut:
- Terdaftar sebagai mahasiswa aktif program Sarjana Universitas Islam Indonesia Angkatan 2023 dari SEMUA program studi;
- Memiliki nilai rata-rata rapor selama SMA/ sederajat minimal 7.5 (tujuh koma lima);
- Memiliki kemampuan membaca Al-Qur’an yang benar dan hafal beberapa surat dalam juz Amma;
- Memiliki kemampuan Bahasa Inggris yang baik;
- Memiliki kepribadian dan karakter yang baik;
- Aktif beribadah;
- Memiliki prestasi akademik maupun non akademik selama pendidikan sebelumnya;
- Tidak berstatus penerima beasiswa lain baik internal maupun eksternal.
PERSYARATAN ADMINISTRASI
- Formulir asesmen diri yang sudah diisi lengkap;
- Scan surat pernyataan tidak menerima beasiswa dari sumber lain pada semester yang berjalan (bermaterai);
- Scan surat yang menyatakan tentang penghasilan orang tua, diantaranya (bisa pilih salah satu):
- Surat keterangan penghasilan orang tua (Ayah dan Ibu) per bulan tahun 2023, diketahui oleh minimal Ketua RT (sesuai KK); atau
- Slip Gaji yang terbaru (tahun 2023); atau
- SK Pensiun
- Scan Kartu Keluarga (KK) sebanyak 1 lembar;
- Scan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) sebanyak 1 lembar;
- Scan Nilai rapor selama studi di SMA/sederajat (dalam 1 file .pdf);
- Esai tentang diri pelamar:
- Esai ini harus mencakup pembahasan tentang: keluarga, aktivitas sosial, prestasi yang pernah dicapai; keuntungan apa yang bisa didapatkan jika pelamar terpilih sebagai penerima beasiswa; hal-hal apa saja yang sudah dilakukan (kontribusi) untuk kebaikan umat/ masyarakat/ lingkungan sekitar (jika ada); dan hal-hal apa saja yang akan dilakukan oleh pelamar untuk kebaikan umat/ masyarakat/ lingkungan sekitar setelah menjadi penerima beasiswa
- Esai diketik dan dicetak rapi pada kertas HVS A4 dengan font Arial 11, spasi 1.15, margin di semua tepi 3 cm; tanpa halaman sampul
- Wajib memuat identitas diri (Nama lengkap, NIM, Prodi)
- TIDAK LEBIH dari 2 halaman HVS A4
- Scan sertifikat-sertifikat penghargaan yang dijadikan dalam 1 file .pdf.
- Scan Sertifikat Toefl Bahasa Inggris atau yang setara. (contoh: CEPT)
TATA CARA PENGAJUAN
- Mahasiswa wajib melakukan pendaftaran daring melalui tautan
https://bit.ly/DaftarUnggulanUII2023 (masuk dengan menggunakan email UII);
- Mahasiswa melengkapi berkas-berkas persyaratan melalui tautan tersebut;
- Pendaftaran sekaligus pengumpulan berkas hanya dilayani secara daring.
KELENGKAPAN FORMULIR
Seluruh kelengkapan formulir pendaftaran dapat diunduh di https://bit.ly/TemplateUnggulanUII2023 (gunakan email UII)
JADWAL SELEKSI
No. | Keterangan | Tanggal |
1. | Pendaftaran dan pengumpulan berkas secara daring | 1 – 10 September 2023 |
2. | Pengumuman hasil seleksi berkas (seleksi tahap 1) | 25 September 2023 |
3. | Tes Baca Tulis Al-Qur’an (BTAQ) dan Wawancara Psikologis (seleksi tahap 2)
*dilakukan secara luring (Offline) *detail informasi akan diinfokan mendatang |
30 September 2023 |
4. | Pengumuman hasil seleksi tahap 2 | Info Menyusul |
LAIN-LAIN
- Alokasi beasiswa sebanyak 20
- Beasiswa yang diberikan berupa:
- Bebas biaya pendidikan di UII berupa SPP Tetap dan SPP Variabel (untuk biaya lain di luar SPP tetap dan variabel tidak ditanggung);
- Biaya KKN;
- Bantuan dana Catur Dharma sebesar maksimal Rp.5.000.000,- (lima juta rupiah), menyesuaikan dengan catur dharma masing-masing.
- Beasiswa diberikan selama menempuh pendidikan program Sarjana di UII atau paling lama sampai semester delapan secara berurutan.
- Beasiswa dapat diperpanjang jika penerima beasiswa memenuhi kualifikasi minimal dalam proses monitoring dan evaluasi yang dilakukan tiap semester oleh universitas.
Demikian pengumuman ini kami sampaikan untuk dapat dijadikan perhatian. Apabila ada pertanyaan dapat dikomunikasikan melalui kanal WhatsApp +62 898444 1212 pada hari dan jam kerja. Terima kasih.
Wassalamu’alaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.